You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kegiatan oleh SKPD di RPTRA Akan Dinilai dan Dievaluasi
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Kegiatan SKPD di RPTRA akan Dinilai

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama akan menilai kinerja satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang melakukan kegiatan di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA).

Semua SKPD membuat kegiatan di RPTRA dan pengelolanya itu harus melaporkan secara online, jadi di dalam ponsel kami itu keluar SKPD mana melakukan apa, terus berapa jam mereka melakukan kegiatannya

Menurutnya, peningkatan kualitas hidup masyarakat oleh SKPD di RPTRA merupakan salah satu indikator kinerja SKPD.

"Semua SKPD membuat kegiatan di RPTRA dan pengelolanya itu harus melaporkan secara online, jadi di dalam ponsel kami itu keluar SKPD mana melakukan apa, terus berapa jam mereka melakukan kegiatannya. Dari situ kami melakukan evaluasi," kata Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, usai meresmikan RPTRA Ciganjur Berseri di Jalan Pasir RT 01/06, Kelurahan Ciganjur, Jagakarsa, Selasa (17/5).

RPTRA Kurangi Ketergantungan Anak akan Gadget

Basuki menjelaskan, setiap SKPD memiliki Key Performance Indicator (KPI) yang merupakan rapor untuk kinerja pejabat di seluruh SKPD. Dengan begitu, setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh SKPD di RPTRA juga bisa dipantau, dinilai, dan dievaluasi.

"Jadi harus datang ke sini, mengisi, jadi kami mencocokan bener nggak, misalnya dari Sudin KPKP, Kesehatan, Dukcapil, datang ke sini (RPTRA). Itu akan kelihatan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3663 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1064 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye913 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye908 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye876 personNurito